Cetaphil Baby Review: 8 Tahun Penantian yang Manis

Cetaphil-Baby-Wash-diaper-cream-shampoo

Siapa yang sepakat jika bagi sebagian banyak orang, bahwa anak adalah sang buah hati yang selalu diidam-idamkan dan diharapkan? Cung!
Pun banyak yang sepakat, namanya dunia pasti ada sebuah pro dan kontra. Nyatanya ada sebuah gerakan free child dari sebuah golongan tertentu yang memiliki landasan masing-masing sesuai dengan sejarah hidup yang mereka alami atau karena terpengaruh oleh persepsi atas apa yang mereka temui atau pelajari.

Namun disini saya tidak akan membahas hal itu, saya kembalikan kepada keputusan masing-masing. Tidak ada benar salah, karena ini hanya sebuah subyektivitas belaka.

Rencana dan Kenyataan

Assalamualaikum Wr. Wb.
Teriring salam dan doa semoga semua teman-teman senantiasa dijaga oleh Allah SWT dan diberikan kesehatan serta keberkahan. Aamiin.

Kami seperti layaknya sebuah keluarga pada umumnya, namun ada sebuah rencana dalam keluarga kami yang menginginkan jika kelak punya anak akan kami berikan jarak masing-masing 4 tahun. Kami memiliki persepsi jika masing-masing selisih 4 tahun maka si kakak akan lebih mudah membantu kami dalam menghandle adik-adiknya. Alhamdulillah, anak pertama kami lahir satu tahun usia pernikahan kami, yang artinya kami tidak menunda kehamilan.

Dan di usia anak pertama kami 3 tahun, Allah yang Maha Baik memberikan kami kehamilan yang kedua. Alhamdulillah anak ke dua kami lahir disaat anak pertama kami berusia 4 tahun, sesuai harapan. Melanjutkan misi, saat anak pertama usia 7 tahun dan anak kedua usia 3 tahun, maka kami memprogramkan untuk hamil lagi. Sejak saat itu usaha program hamil (promil) kami lakukan, tapi manusia tetaplah manusia. Hingga anak kedua kami usia 6 tahun dan si kakak usia 10 tahun, belum juga dikaruniai Allah kehamilan. Rencananya apa? Kenyataanya apa? Pun begitu, tugas kami sebagai manusia hanya sebatas berusaha dan berdoa, bismillah pantang menyerah.

review cetaphil baby diaper
Baby K kini berusia 6 bulan (pada Oktober 2022)

Penantian yang Terjawab dan Perjuangan Panjang

Alhamdulillah, setelah perjalanan panjang selama 7 tahun kami pun mendapat tanda-tanda kalau saya hamil anak ke-tiga. Dan tepat di usia kakak-kakaknya 12 tahun dan 8 tahun lahirlah anak ke-tiga kami, Baby Katada (Baby K). Dari pengalaman “lancarnya” proses melahirkan dua anak pertama kami, ternyata Allah ingin memberikan pengalaman yang berbeda. Baby K yang memiliki HPL 15 Maret 2022, ternyata masih nyaman berada didalam rahim saya. Sehingga Baby K melewati jauh dari jadwal HPLnya, Alhamdulillah kami dipertemukan dengan Bidan yang Pro untuk saya melahirkan secara normal.

Pada tanggal 15 April 2022 kami kontrol ke Bidan dan belum ada tanda-tanda yang berarti, lalu disarankan untuk minum pil induksi. “Jika setelah 2 jam ada reaksi, berarti baby siap launching, tapi jika belum ada reaksi berarti memang belum waktunya”, jelas Bu Bidan. Dan benar adanya, setelah 2 jam berlalu dan si baby masih saja nyaman berada di dalam rahim saya, subhanallah.
Pada tanggal 22 April 2022, setelah seharian saya mendampingi Suami Roadshow Mendongeng di bulan Ramadhan sampai Maghrib, saat perjalanan pulang perut saya terasa mulai banyak kontraksi, maka tidak jadi pulang dan langsung ke klinik Bidan kami. Syukurnya semua perlengkapan Baju ganti baik ibu dan bayi, bahkan suami dan anak-anak pun juga sudah ready di bagasi mobil kami. Alhamdulillah pada tanggal 23 April 2022 Baby K lahir secara Normal dengan berat badan 3,4 kg dan panjang badan 48 cm.

Ternyata melahirkan dengan jarak setelah 8 tahun vakum membuat saya seperti pemula yang seperti baru melahirkan pertama kali. Perlu banyak belajar bagaimana mengatur pernafasan, teknik mengejan, hingga gerak badan agar tidak terjadi robekan dijalan lahir. InsyaAllah keseruan saat melahirkan akan saya tulis dalam artikel tersendiri. Yang jelas kini Baby K sudah berusia 6 bulan pada Oktober 2022 ini.

Review Cetaphil Baby

Pintar Memilih Produk Perawatan Bayi

Sebagai orang tua, kami harus selektif dalam memilih produk-produk perawatan sang buah hati. Sebut saja dalam pemilihan sabun, shampo, krim untuk kulit, bedak bayi dan lain sebagainya. Apalagi buat sebagian orang tua yang memiliki anak dengan karakter kulit sensitif, maka harus benar-benar selektif dalam memilih produk perawatan.

Kami sendiri mempercayakan produk perawatan bayi kepada sebuah brand yang terbukti sudah mendapatkan pengakuan dari para dokter profesional di bidangnya. Cetaphil Baby Solusinya, karena produk ini telah bekerja sama dengan dokter kulit dan tenaga kesehatan profesional, Cetaphil telah melakukan lebih dari 550 studi klinis pada lebih dari 32.000 pasien untuk memastikan keampuhan dan keamanan produk Cetaphil bagi kulit sensitif. Bertahun-tahun pengalaman inilah yang membuat Cetaphil dipercaya oleh banyak orang di dunia

Review Cetaphil Baby

Berikut adalah pengalaman kami dalam menggunakan produk dari Cetaphil Baby, dan beberapa produk Cetaphil Baby yang kami gunakan adalah :

  • Cetaphil Baby Gentle Wash & Shampoo
  • Cetaphil Baby with organic CALENDULA Diaper Cream
  • Cetaphil Baby with organic CALENDULA Advanced Protection Cream
review produk etaphil baby

Secara data, Cetaphil telah berdiri lebih dari 75 tahun yang lalu untuk pasien berkulit sensitif, dan untuk mendukung dokter kulit dengan produk yang dibuat untuk membantu mereka menyelesaikan masalah kulit pasien. Produk yang dikembangkan pertama kali, Cetaphil Cleansing Lotion, mengandung hanya delapan bahan, tanpa tambahan pewangi dan sabun, menjadikannya pilihan utama untuk pasien berkulit sensitif. Cetaphil memberi perhatian yang sama pada semua produk di setiap langkahnya. Untuk memastikan kulitmu mendapatkan yang terbaik, Cetaphil bekerja sama dengan ilmuwan untuk memahami kulit sensitif dan membuat produk untuk berbagai permasalahan kulit.

Baca juga: Cara meningkatkan kekebalan tubuh dimasa Pandemi.

Cetaphil Baby Gentle Wash & Shampoo

Cetaphil moisturising bath and wash ini sudah terbukti teruji secara klinis dapat membersihkan dan mengandung aloe vera yang dapat membantu menenangkan kulit bayi. Kandungan almond oil juga membantu melembabkan kulit bayi, terasa lembut untuk bayi baru lahir dan bayi dengan kulit yang sensitif

Produk ini juga didesain khusus untuk digunakan ke seluruh tubuh setiap hari, karena mengandung Hipoalergenik dan pH seimbang, makanya aman karena juga telah teruji secara dermatologi.

Produk yang diperkaya gliserin dan panthenol ini juga bisa untuk membersihkan kulit dan juga rambut bayi. Dan yang kami suka dari produk ini adalah tidak membuat pedih mata bayi, jadi anak juga tetap nyaman mandi. Formula hipoalergenik ini yang membuat kita merasa aman memakainya, hal ini bertujuan untuk meminimalisir alergi pada anak saat menggunakannya. Jadi aman untuk bayi baru lahir sekalipun.

review cetaphil baby wash and shampoo

Cetaphil Baby With Organic Calendula Advanced Protection Cream

Di Malang cuaca sedang tidak menentu, terkadang membuat kulit cepat kering. Pengalaman kami setelah menggunakan Krim multi fungsi ini terbukti mampu melembabkan kulit Baby K. Dan ternyata krim ini juga bisa menenangkan sekaligus memberikan perlindungan ekstra untuk kulit bayi yang kering dan sensitif, terutama pada bayi yang baru lahir. Krim dengan kandungan calendula organik ini akan menjaga kelembaban kulit bayi sepanjang waktu terutama di area lipatan kulit dan area yang sensitif.

Lebih lengkap, krim ini dilengkapi dengan calendula organik, shea butter dan glycerin untuk membantu menenangkan kulit yang sangat kering. Jadi bisa menjadi solusi untuk membantu mengurangi kekeringan pada kulit bayi dan membantu untuk memberikan perlindungan pada kulit bayi dengan menghidrasinya sepanjang hari (berdasarkan uji klinis dengan pemakaian dua kali sehari).

Kandungan aktif di dalamnya juga membantu menutrisi kulit bayi hingga 8 jam (berdasarkan uji klinis dengan pemakaian dua kali sehari). Maka Cetaphil baby krim ini dapat memberikan 5 perlindungan kulit yang layak bagi kulit bayi, yaitu: lembut, hipoalergenik, menenangkan, menjaga kelembapan, dan menjaga lapisan kulit.

review cetaphil baby cream

Cetaphil Baby with Organic Calendula Diaper Cream

Dengan kandungan yang sangat lengkap produk ini wajar saja bisa menjadi solusi perawatan kulit bayi. Cetaphil Baby With Organic Calendula Diaper Cream ini di desain untuk semua jenis kulit bayi. Kandungan tersebut diantaranya adalah Aqua, Zinc Oxide, Isopropyl Palmitate, Helianthus Annuus Seed Oil, Glycerin, Polyglyceryl-3 Polyricinoleate, Butylene Glycol, Polyglyceryl-3 Diisostearate, Prunus Amygdalus Dulcis Oil, Hexyldecanol, Hexyldecyl Laurate, Panthenol, Calendula Officinalis Flower Extract, Cera Alba, Citric Acid, Glycine Soja Oil, Heliotropine, Tocopherol, Zinc Stearate, Zinc Sulfate. Fil.1538.V00.

Fungsi dari calendula organik, sunflower seed oil, glycerin dan almond oil ini untuk membantu menenangkan kulit bayi bahkan kulit yang sangat kering, membantu mengurangi kekeringan pada kulit bayi, dan juga membantu memberikan perlindungan pada kulit bayi dengan menghidrasinya sepanjang hari. Pastinya dengan formula hipoalergenik dan sudah teruji secara dermatologi membuat cocok untuk kulit bayi yang baru lahir.

Baby K kemarin pakai Diaper dan sempat terlambat menganti popoknya. Alhasil ada ruam di area privat Baby K, alhamdulillah setelah kami oleskan Cetaphil Baby Krim Diaper ruamnya langsung mereda dan hilang. Pengalaman ini memperkuat data survey, bahwa produk Cetaphil terbukti 9 dari 10 Home Tester setuju Cetaphil Baby with Organic Calendula Diaper Cream menyatakan dapat membantu mengurangi ruam/iritasi/kemerahan*.
*hasil survei Home Tester Indonesia kepada 279 anggotanya, Agustus 2022.

Review Cetaphil Baby

Kesimpulan

Secara uji klinis Produk Cetaphil terbukti menjadi solusi, dan secara pengalaman kami sendiri produk ini sangat kami rekomendasikan. Dari sekian banyak kelebihan yang ada pada produk ini, yang paling kami suka adalah aroma nya yang soft membuat kami semakin jatuh cinta untuk menggunakan produk-produk dari Cetaphil Baby.

Nah, buat kamu yang mau cobain juga atau mau tau lebih lengkap tentang produk Cetaphil ini, bisa mengunjungi websitenya resminya di www.cetaphil.co.id (klik). Bisa juga mengikuti media sosialnya di ; Instagram: @cetaphil_id, Facebook: @cetaphilIndonesia, Twitter: @cetaphil_id.

Jika ada yang ingin didiskusikan silahkan drop komentar dibawah ya.
Semoga bermanfaat.

20 Comments

  1. Cetaphil ini bagus banget ya?
    Banyak temen2/ibu muda yang merekomendasikan
    Sayangnya dulu sewaktu anak2ku mesih balita belum ada Cetaphil
    walau demikian saya selalu beli produk ini jika mau memberikan hadiah lahiran

    1. Keponakan pernah beruntusan parah dan setelah diperiksa bukan krn alergi atau apa jd direkomendasikan coba ganti sabun dan personalcarenya ke Cetaphil, Alhamdulillah cocok.

  2. Baru tahu cetaphil juga tersedia beragam produk for baby karena telah melewati uji klinis tampaknya cocok utk bayi. Jadi refrensi nih buat nyari produk yg aman bagi bayi khususnya yg memiliki kulit sensitif

  3. Lengkap ya rangkaian produk Cetaphil ini.
    Kalau misalnya ada kawan atau sepupu yang lahiran, produk ini bisa jadi rekomen dan kado juga

  4. Memilih produk perawatan khsusu bayi nggak bisa sembarangan ya
    Karena kulit bayi itu sensitif
    Pasti senang ya kalau ada produk yang cocok seperti ini

  5. Barakallahu fiik, kak..
    Ternyata memang masing-masing anak membawa kisahnya yaa..
    Dan semoga ananda Baby K menjadi anak sholih, penyejuk hati kedua orangtuanya dan dengan perawatan skincare khusus bayi yang ramah untuk kulit si kecil yang lembut dan sensitif, memilih Cetaphil adalah pilihan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *